Review : Perawatan Gigi di Casadienta Bandung

by - 11:38 AM


Di awal tahun 2020 aku lebih fokus pada kesehatan diri, termasuk perawatan gigi. Biasanya aku akan ke Puskesmas untuk cek gigi rutin setiap 6 bulan sekali. Tetapi untuk kali ini, aku mencoba salah satu klinik gigi yang ada di Bandung, namanya Casadienta. 

Casadienta memiliki dua cabang di kota Bandung, salah satunya Casadienta Turangga di Jl. Maskumambang No.17 (Depan Pintu Masuk Superindo). Tempatnya di lantai 2, di lantai 1 nya ada cafe namanya cafedienta. 

Nah, di Casadienta aku coba perawatan Dental Spa (500k). Apa saja ? 

  • General Screening (pemeriksaan gigi menyeluruh menggunakan kamera intraoral)
  • Profilaksis (menghilangkan bakteri dan kuman)
  • Scalling (membersihkan karang gigi)
  • Stain removing (menghilangkan noda akibat makanan/kopi/teh)
  • Polishing (menghaluskan permukaan gigi agar sisa makanan ga gampang nempel)
  • Shining (agar gigi tampak lebih cerah)
  • Scent Spray (spray bertekanan tinggi untuk menghilangkan plak sampai sela gusi)
  • Tongue Cleaning (membersihkan lidah dari bakteri dan kotoran)
  • Gum Massage (pemijatan gusi dengan gel khusus agar sirkulasi darah lancar)
  • Fluoride (memberi perlindungan agar email gigi lebih kuat)
Di akhir setelah dental spa selesai, dokter menjelaskan kondisi gigimu saat ini. Untuk durasi perawatan sekitar 20 - 40 menit/orang. Pastinya yang tidak boleh lupa itu rutin cek gigi minimal 6 bulan sekali. Lebih lengkapnya dapat dilihat di IGTV aku dibawah ini ya 


Btw, aku belum pernah coba klinik gigi yang lain. Jadi belum bisa memberikan penilaian lebih jauh. Secara garis besar, pelayanan yang diberikan di Casadienta Turangga sangat baik. Mereka ramah dan nyaman, terlebih saat menjelaskan satu persatu step yang dilakukan. Walaupun tempatnya tidak terlalu besar tapi nyaman.

Disarankan ketika datang kesana, buat janji dahulu ya. Agar tidak menunggu terlalu lama. Tapi bisa juga kalian tunggu di cafe yang ada di bawah Casadienta. Untuk reservasi WA ke 08987900681

Sampai berjumpa kembali 

You May Also Like

2 comments

  1. Sampai sekarang aku paling takut ke dokter gigi haha. Pasang behel aja aku nangis-nangis. Untung dokter giginya sabar :(

    Cheers!
    Rizuna from A Well-dressed Nerd

    A Well-dressed Nerd

    ReplyDelete